Kamis, 23 April 2015

kisahkuu...

Namaku Adibah Rahmatunnisa anak pertama dari dua bersaudara . Aku lahir dijakarta dan menetap di Jakarta sampai saat ini. Tetapi sejak kelulusan SD ada sedikit yang berubah,karena sejak SMP aku sudah merantau jauh dari keluarga untuk menuntut ilmu disana. Sebenarnya bukan keinginanku untuk merantau disuatu kota yang jauh dari keluarga tetapi aku hanya menuruti keinginan orangtuaku. Jadi semenjak SMP aku sekolah di sebuah kota bernama Yogyakarta, awalnya sangat asing tinggal dikota orang hanya sendiri dan tidak ada yang kukenal apalagi untuk “bocah” yang baru lulus SD tetapi seiring dengan berjalannya waktu membuatku semakin betah untuk tinggal disana. Sampai-sampai aku memutuskan untuk melanjutkan SMA disana juga. Sekolah ku disana bernafaskan islam tujuan orangtua ku sekolah disana agar aku tidak terpengaruh oleh pergaulan di Jakarta. Alasan orangtuaku untuk menyekolahkanku disana karena sekolahanku juga berbeda dari sekolah islam yang kebanyakan kita ketahui diJakarta. Jadi sekolahanku disana mengajarkan ilmu agama dan ilmu umum jadi tidak hanya salah satu ilmu saja yang didapatkan. Ilmu agama pun diajarkan beragam dari bahasa arab yang mencangkup mutholaah , qowaid dan lain macamnya masih banyak lagi. Aku sudah terbiasa dengan mata pelajaran yang banyak, karena sekolahku pun mempunyai mata pelajaran sebanyak 18-24 mata pelajaran tergantung tingkatan kelasnya.

Memang benar di Yogyakarta orang nya “ramah-ramah” dan kotanya masih sejuk dan asri tidak ada hiruk pikuk kemacetan seperti di Jakarta yang biasa dilakukan setiap pagi orang sudah memadati jalan raya untuk berebut kendaraan agar cepat sampai tujuannya. Tetapi saat kelulusan SMA aku memutuskan untuk kembali keJakarta dan kembali berkumpul bersama keluarga. Enam tahun bukan waktu yang sedikit untuk anak sekecilku hingga tumbuh remaja yang berani merantau jauh dari keluarga. Tetapi aku bersyukur atas apa yang kudapat, banyak pengalaman hidup banyak cerita yang kudapat.  Sampai saat ini aku masih merindukan Jogja , Jogja istimewa memang benar dan pantas untuk mendapati julukan tersebut. Karena setiap orang yang pernah tinggal disana pasti akan merindukan suasananya yang akan terngiang-ngiang dipikarannya.  From Jogja With Love {}

Tidak ada komentar:

Posting Komentar